Lompat ke isi

Sjoerkani

Dari Wikikutip bahasa Indonesia, koleksi kutipan bebas.
Sjoerkani

Drs. H. Sjoerkani (EYD: Syurkani) gelar Datuak Rajo Intan (lahir 18 Agustus 1931, meninggal tidak diketahui) adalah birokrat Indonesia yang pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Sumatera Barat sejak 1987 hingga 1992, Sekretaris Wilayah Daerah Provinsi Sumatera Barat sejak 1981 hingga 1987, dan Wali Kota Medan sejak 1966 hingga 1974. Ia juga merupakan salah seorang pemrakarsa berdirinya organisasi Solok Saiyo Sakato.

Kutipan

[sunting]
  • "Proses pembangunan negara dan bangsa kita akan terus berlangsung untuk mengejar ketinggalan-ketinggalan di dalam masa-masa sebelum kelahiran Orde Baru. Derap langkah pembangunan itu setiap hari semakin cepat dengan volume yang semakin besar pula. Hal ini telah merupakan konsensus nasional yang telah ditetapkan di dalam Garis-garis Besar Haluan Negara. Berdasarkan pola pemikiran demikian, sebagai lanjutan dari Buku Sumatera Utara Membangun yang Pertama, disusunlah Buku Sumatera Utara Membangun yang Kedua ini, yang akan merupakan dokumentasi bagi Pemerintah dan masyarakat Sumatera Utara khususnya dan dalam pembangunan nasional pada umumnya."